Processing math: 100%

Soal Jawab Hukum Kekekalan Momentum (2)

Sebuah bola hitam bermassa 200 g yang bergerak dengan kecepatan 80 m/s menumbuk bola putih bermassa 230 g yang mula-mula diam.

a) Jika kedua bola menyatu setelah tumbukan, hitunglah keepatan kedua bola tersebut !
b) Jika setelah menumbuk bola putih, bola hitam langsung berhenti, hitunglah kecepatan bola putih setelah tumbukan ! 

Untuk teori Hukum Kekekalan Momentum silakan buka Hukum Kekekalan Momentum

Penyelesaian :

massa bola hitam = 200 g
kecepatan awal bola hitam = 80 m/s
massa bola putih = 230 g
kecepatan awal bola putih = 0

a) Berdasarkan hukum kekekalan momentum mHvH+mPvP=mHvH+mPvP
Oleh karena kedua benda menyatu setelah tumbukan, berarti vH=vP=v
sehingga mHvH+mPvP=mHvH+mPvP
mHvH+mPvP=(mH+mP)v
atau v=mHvH+mPvPmH+mP
=(200)(80)+(230)(0)(200+230)=37,2m/s
b)  Berdasarkan hukum kekekalan momentum, oleh karena bola hitam berhenti setelah tumbukan, maka vH=0
Jadi mHvH=mPvP
vP=mHvHmP=(200)(80)(230)=69,6m/s
Berarti, kecepatan bola putih setelah tumbukan sama dengan 69,6 m/s.

Tambahkan komentar anda untuk:

Soal Jawab Hukum Kekekalan Momentum (2)